BudidayaPerikanan

4 Tahapan Proses Budidaya Kepiting

Kepiting menjadi hewan air sekaligus makanan yang disukai oleh kebanyakan orang. Terutama orang Indonesia pecinta seafood. Meskipun banyak orang menggolongkan kepiting sebagai seafood, namun ternyata kepiting bisa hidup di berbagai jenis perairan.

Banyak orang yang ingin membudidayakan kepiting pada lahan air tambak maupun air tawar dalam media terpal.

Namun sebelumnya, Anda harus paham betul terkait cara budidaya kepiting yang sesuai dengan kondisi kepiting itu sendiri.

Ada beberapa tahapan cara budidaya kepiting yang sangat penting untuk diperhatikan. Pasalnya, dengan memperhatikan beberapa hal ini, akan mempengaruhi keberhasilan panen kepiting Anda. Beberapa pokok hal tersebut diantaranya seperti :

Penentuan Lahan

Jika Anda tidak bisa memenuhi air laut sebagai habitat hidup kepiting, maka Anda bisa menggantinya dengan jenis air lain. Contohnya, air sumur. Namun perlu Anda perhatikan, air yang disediakan haruslah dalam kondisi yang benar-benar bersih dari pencemaran.

Anda bisa mulai membuat kolam terpal, untuk media budidaya kepiting ini sendiri. Meskipun kepiting dikenal sebagai hewan yang bisa hidup di berbagai jenis air, namun hewan ini cukup sensitif terhadap perubahan yang terjadi di sekitarnya.

Salah satunya perubahan lingkungan hidupnya. Saat kepiting mulai sadar dan merasa kurang nyaman terhadap habitat hidupnya, kepiting akan berusaha sekuat tenaga untuk keluar dari lingkungan tersebut.

Kondisi seperti ini biasanya dialami oleh si betina kepiting. Untuk membuat solusi dari kondisi ini, Anda perlu membuat lapisan waring.

Penebaran Bibit Kepiting

Mengenai bibit kepiting ini, ada dua cara yang bisa Anda lakukan. Cara pertama adalah memperoleh bibit dari proses penggemukan kepiting. Cara kedua adalah dengan secara langsung membeli pada tukang bibit kepiting.

Bagi Anda yang tidak mau ribet atau memang masih awam dengan cara budidaya kepiting, maka Anda bisa langsung membeli bibit berkualitas. Perlu Anda ketahui, bibit kepiting yang memiliki kualitas tinggi adalah bibit yang sehat dan gesit.

Lantas bagaimana tanda kegesitan kepiting? Kepiting yang gesit akan cenderung melawan saat akan ditangkap. Jika bibit berkualitas telah diperoleh, maka tahap selanjutnya adalah menebarnya ke dalam kolam terpal Anda.

Dosis penebaran bibit ini sebenarnya bergantung pada bobot kepiting itu sendiri. Namun jika diambil mudahnya, Anda bisa gunakan kepadatan 500 bibit saja pada kolam yang terbilang sempit.

Perawatan Penggemukan

Proses penggemukan kepiting ini dilakukan agar kepiting cepat berkembang menjadi siap panen. Biasanya, standar bobotnya akan bergantung pada permintaan konsumen yang memesan pasokan kepiting.

Jika Anda ingin menggunakannya untuk konsumsi di rumah sendiri, Anda bisa menyesuaikan dengan bobot selera Anda. Saat proses penggemukan ini dilakukan, pastikan Anda memisahkan kehidupan kepiting betina dan jantan.

Hal ini bertujuan agar tidak terjadi yang namanya mortalitas. Dalam tahapan ini, tentu saja hal terpenting yang harus diperhatikan adalah soal pakan kepiting itu sendiri. Pakan yang biasanya diberikan pada kepiting ini sangat mudah didapatkan.

Beberapa jenis pakan adalah seperti kulit ayam, bekicot, dan keong sawah. Adapun dosis pemberian pakan sebagai suplemen ini adalah sekitar 5%.

Jika Anda sekaligus melakukan proses untuk si betina agar cepat bertelur, maka Anda bisa menambah dosis pakan hingga 15%. Tahapan untuk membuat si betina bertelur ini juga cukup penting.

Pasalnya, Anda bisa mengembangkan jumlah panen secara lebih optimal jika banyak kepiting yang akhirnya bisa bertelur.

Proses Panen

Pastikan Anda sudah menyiapkan beberapa peralatan pentingnya sebelum melakukan panen. Peralatan tersebut adalah jaring, tali ikat, dan bak penampung. Aktivitas panen dilakukan dengan menjaring kepiting-kepiting yang siap panen.

Jangan memasukkan langsung ke dalam bak. Sebaiknya ikat terlebih dulu capit kaki dan capit tangan kepiting satu sama lain. Hal ini dimaksudkan agar meminimalisir terjadinya saling capit antar kepiting.

Anda bisa memasukkan ke dalam bak penampung, setelah semua kepiting sudah dipastikan terikat capitnya. Isilah bak penampung dengan air yang suhunya tidak melebihi 26 derajat Celcius.

Kepiting memang membutuhkan kondisi lingkungan yang lembab untuk bertahan hidup. Apalagi dengan lingkungan yang cukup segar dan fresh ini, maka harga jual kepiting juga bisa jauh lebih tinggi.

Klik 2x Selengkapnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button